Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah Tema HUT TNI ke-75 Sinergi untuk Negeri dan Ucapan Presiden Jokowi

 Assalammu‘alaikum wr. wb.

Hello gaes! Hari ini Senin, 5 Oktober 2020 (18 Shafar 1442 H) merupakan Hari Ulang Tahun TNI yang ke-75 Tahun. Meskipun tahun ini sedikit berbeda dikarenakan adanya Pandemi COVID-19.



Sumber Artikel : Tirto.id

Peringatan HUT TNI ke-75 digelar di Istana Negara pada Senin, 5 Oktober 2020. Upacara peringatan hari ulang tahun tersebut juga diselenggarakan langsung secara virtual di kediaman istana kepresidenan. 

Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan Gelaran Upacara HUT TNI ke-75 tersebut bisa menyaksikan Live Streaming melalui Akun YouTube Resmi Sekretariat Negara sejak Pukul 09.00 WIB. Upacara HUT TNI pun dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Peringatan tahun ini memang berbeda dengan peringatan HUT TNI sebelumnya yang biasa digelar di ruang terbuka dan mengundang warga. Upacara kali ini digelar secara Virtual di Istana Negara karena situasi negeri yang sedang dilanda Pandemi Virus Corona (COVID-19).

Dalam Laman Twitter resminya, Presiden Jokowi juga telah menyampaikan ucapan langsung dalam Rangka HUT TNI ke-75. "Di tengah pandemi ini, para Prajurit TNI tetap menjadi Tentara Profesional dan kebanggaan rakyat. TNI membantu mendisiplinkan masyarakat mematuhi Protokol Kesehatan, ikut menegakkan Aturan PSBB di daerah yang menerapkan, juga menjalankan operasi kemanusiaan. Dirgahayu TNI," demikian cuit Jokowi.

<span class="embed" id="embed-8912" data-id="8912" data-title="Ucapan HUT TNI 75 Jokowi"> </span>



Sementara saat membacakan pidatonya di Istana Negara, selain menyampaikan ucapan selamat, Jokowi juga menyampaikan harapannya untuk penguatan TNI.

"Atas nama rakyat bangsa dan negara saya menyampaikan ucapan selamat hari ulang tahun Tentara Nasional Indonesia yang ke-75. Hari ulang tahun TNI bukan hanya dirayakan oleh anggota dan keluarga besar TNI di manapun berada tetapi juga oleh segenap rakyat Indonesia," ujar Presiden Jokowi. 

Menurutnya, TNI menjadi pihak yang berada di barisan utama menjaga kedaulatan negara. TNI juga selalu menjaga keutuhan NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. "Dalam sejarah panjang TNI, kontribusi TNI untuk bangsa dan negara bukan hanya melalui OMP atau operasi militer untuk perang tetapi juga melalui OMSP, Operasi Militer selain perang yang dengan sikap membantu rakyat yang sedang menghadapi Bencana Alam termasuk dalam menghadapi Pandemi COVID-19 sekarang ini," jelas Jokowi. "Sebagai panglima tertinggi Tentara Nasional Indonesia Saya menaruh harapan besar dan selalu mendukung transformasi penguatan TNI," tukas Presiden.


Untuk melihat Postingan Artikel terdahulu di Blog ini, silahkan lihat di sini.

Kesimpulannya adalah, kitah harus mengenang dan menghormati / menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang mati - maatiian demi Bangsa Indonesia ini.

Terima Kasih dan ;

Wassalammu‘alaikum wr. wb.

Ads