Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Inilah beberapa Ucapan Selamat dan Link Twibbon HUT Bhayangkara ke-75 (+ Sederet Pesan Jokowi Kepada Polri)

Assalammu‘alaikum wr. wb.

Hello gaes! Hari ini (Kamis) Tanggal, 1 Juli 2021 (20 Dzulqaidah 1442 H) adalah Hari Ulang Tahun Bhayangkara yang ke-75 Tahun.



BERITA (BEBERAPA PESAN JOKOWI KEPADA POLRI)

Sumber Artikel : CNBC Indonesia

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada hari ini memimpin upacara Hari Ulang Tahun ke-75 Bhayangkara di Istana Negara, kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta.

"Saya mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke 75 dan juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras jajaran Polri dalam menangani Pandemi COVID-19," kata Jokowi, Kamis (1/7/2021 | 20/11/1442).

Jokowi meminta Polri beserta jajarannya agar tidak lengah menjalankan tugas pokoknya. Polri diminta untuk tidak lengah dalam melakukan penegakan hukum dan memberikan perlindungan ke masyarakat.

Jokowi juga meminta aparat kepolisian untuk belajar menghadapi perkembangan ilmu pengetahuan dan Teknologi yang makin berkembang. Bukan tidak mungkin, hal tersebut bisa menjadi ancaman nyata di masa depan.

"Bentuk-bentuk ancaman terhadap kepentingan masyarakat bangsa dan negara juga semakin kompleks. Polri harus berpacu menguasai IPTEK agar tidak kalah dengan pelaku kejahatan. Penggunaan kewenangan Polri harus juga didukung oleh perkembangan teknologi mutakhir," kata Jokowi.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu pun mengingatkan Polri agar bijak dalam menggunakan kewenangannya saat melakukan penangkapan, penahanan hingga penggeledahan. Sebab, lanjutnya, Indonesia merupakan negara demokrasi.

"Ingat bahwa negara kita adalah negara Pancasila, negara demokrasi, negara yang menjunjung tinggi hak-hak asasi manusia," kata dia.

Jokowi meminta agar Polri tidak hanya tampil tegas dan tanpa pandang bulu. Polri, kata dia, juga harus tampil sebagai pengayom, berwajah ramah dan presisi.

"Polri bukan hanya harus tampil tegas dan tanpa pandang bulu tetapi juga harus tampil sebagai pengayom dan pelindung masyarakat," katanya.


UCAPAN SELAMAT DAN LINK TWIBBON HUT BHAYANGKARA KE-75 TAHUN

Sumber Artikel : Tribunnews.com

Hari Bhayangkara adalah hari Kepolisian Nasional yang diambil dari momentum turunnya Peraturan Presiden Nomor 11 Tahun 1946. Sebutan Bhayangkara merujuk pada pasukan pengamanan yang dibentuk patih Gajah Mada pada Zaman Kerajaan Majapahit.

Saat itu, Gajah Mada membentuk Pasukan Bhayangkara yang bertugas melindungi raja dan kerajaan.

Ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk memperingati Hari Bhayangkara ke-75. Cara yang paling mudah adalah mengirimkan Ucapan Selamat Hari Bhayangkara ke-75 lewat WhatsApp, Facebook, Instagram, dan Twitter.

Bisa juga membagikan Kartu Ucapan melalui Twibbon dapat dibagikan ke Teman, Sahabat, dan Keluarga tercinta.

Berikut, inilah 25 Kumpulan ucapan HUT Bhayangkara ke-75 yang dirangkum oleh Inzaghi's Blog :

1. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Teruslah mengayomi dan melindungi rakyat Indonesia polri profesional dan berintegritas adalah dambaan kita semua.

2. Selamat HUT Bhayangkara ke-75 untuk para polisi yang tak lelah menjaga NKRI, berdedikasi tinggi demi menjaga keselamatan bangsa dan negara.

3. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga kamtibmas kondusif, masyarakat makin produktif.

4. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Polri ke depan semakin profesional dan dicintai masyarakat.

5. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Polri tetap menjadi garda terdepan dalam melindungi dan mengayomi masyarakat serta meningkatkan profesionalisme.

6. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Terima kasih untuk Dedikasi dan pengabdian selama ini untuk bangsa dan negara.

7. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Polri tetap dicintai dan dipercaya masyarakat. Polri.. Jaya... Jaya... Jaya.

8. Selamat HUT Bhayangkara ke-75 untuk semua Penegak Hukum NKRI.

9. Selamat HUT Bhayangkara ke-75! Semoga Polri sukses selalu. Semoga Polri semakin dekat dengan rakyat dan dicintai rakyat.

10. Selamat HUT Bhayangkara ke-75! Terima kasih dalam mewujudkan keamanan, kenyamanan dan kedamaian.

11. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga akan selalu bisa mengayomi dan menjadi pelindung untuk segenap negeri Indonesia.

12. Jangan takut untuk berbuat kebaikan. Selamat HUT Bhayangkara ke-75, 1 Juli 2021 (20 Dzulkaidah 1442 H).

13. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Indonesia semakin tenteram, tertib, aman, adil dan makmur.

14. Selamat HUT Bhayangkara ke-75 Kepolisian Republik Indonesia. Polri abdi utama bagi nusa bangsa. NKRI harga mati.

15. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Kita Indonesia, Kita Pancasila, NKRI Harga Mati.

16. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Semoga Polri semakin jaya.

17. Bhayangkara merupakan momen mempersatukan kepolisian di berbagai daerah, menjadi satu kesatuan nasional. Selamat HUT Bhayangkara ke-75, bersama rakyat Polri kuat. Semoga Polri makin jaya!

18. Selamat HUT Bhayangkara ke-75

Semoga Polri bisa terus dicintai Rakyat karena kejujuran dan watak mengayominya, menjadi contoh bagi institusi polisi di negara lain.

19. Selamat HUT Bhayangkara ke-75 Bersama Polri, mari menjaga kerukunan dan keutuhan NKRI dengan santun serta humanis.

20. Selamat HUT Bhayangkara ke-75 bagi institusi Kepolisian. Semoga tetap jaya dan semakin dicintai masyarakat.

21. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Teruslah semangat dalam menjalankan tugas dalam melakukan pelayanan publik.

22. Selamat HUT Bhayangkara ke-75. Jaya terus Kepolisian Republik Indonesia!

23. Selamat Hari Bhayangkara ke-75, 1 Juli 2021 untuk Kepolisian Republik Indonesia. Sukses selalu dalam bertugas, mengayomi Masyarakat dalam keragaman.

24. Selamat hari Bhayangkara ke-75 Tahun. Semoga Polri semakin jaya dan profesional dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat dan bangsa. Dirgahayu Polri. Salam Presisi.

25. DIRGAHAYU BHAYANGKARA. Selamat Hari Bhayangkara ke-75.

Transformasi menuju Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan COVID-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.

5 Link Download Twibbon Kartu Ucapan selamat HUT Bhayangkara ke-75 :






6. Untuk lebih lengkapnya, silahkan lihat di sini (Tribunnews.com).


Untuk melihat Postingan Artikel terdahulu di Blog ini, silahkan lihat di sini.

Selamat Hari Bhayangkara untuk segenap Jajaran Anggota Kepolisian (Polri) dan juga Institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia. Sekian cukup sampai di sini saja, mohon maaf apabila ada kekurangan/kesalahan kata atau kalimat. 

Wassalammu‘alaikum wr. wb.

Ads